Monday, June 11, 2012

Mengapa tangan jadi keriput saat basah?


Sering kita melihat bahwa tangan kita berubah menjadi keriput saat terendam air dalam waktu yang lama. 

Mengapa begitu? Hal ini disebabkan oleh respon dari tangan itu sendiri yang berusaha beradaptasi dengan keadaan basah yang diterimanya. Tujuannya adalah agar tangan tidak licin dan tetap bisa menggenggam sesuatu dengan baik.

Saat tangan menjadi keriput, maka otomatis tekstur dari permukaan telapak tangan juga menjadi berubah. Ada yang menonjol ke atas dan ada juga yang membentuk alur/kanal yang berfungsi sebagai tempat mengalirnya air. Jika diperhatikan tekstur tersebut mirip tekstur yang terdapat pada ban mobil/motor, yang dibuat sedemikian rupa agar mobil/motor tidak mudah tergelincir di aspal saat jalanan sedang basah.Itu juga yang terjadi pada tangan kita, agar tangan tetap bisa menggenggam walaupun sedang basah. 

Itulah penjelasan singkat mengapa tangan jadi keriput saat basah.
Semoga bermanfaat,
Terima kasih sudah membaca artikel ini



No comments:

Post a Comment

Saya akan sangat berterima kasih jika kawan-kawan bersedia mengisi kolom komentar